Juni 04, 2009

033. Membaca Nasib Orang Melalui Garis Tangan

Membaca Nasib Orang Melalui Garis Tangan

Pengarang : Dwi Sunar Prasetyono
Stok : tersedia
Harga : Rp. 35000
Sinopsis :

Palmistri atau ilmu membaca garis tangan merupakan sebuah metode ilmiah untuk membaca dan mengungkap seluruh potensi yang dimiliki seseorang melalui analisis garis-garis telapak tangan. Palmistri sama sekali bukanlah ilmu peramalan, karena metode operasinya mengandalkan konsentrasi otak dan riset empiris. Karena itu, ilmu membaca garis tangan ini tidak bisa dipelajari melalui meditasi atau bertapa di tempat sepi atau menjalani laku ritual tertentu, melainkan harus dipelajari melalui proses belajar, baik dari orang lain, sarana literatur, dan pengalaman praktik yang cukup.

Sadar atau tidak, setiap orang memiliki “rekaman kehidupan” yang tergurat pada garis-garis tangannya. Bahkan, sebagian kalangan menyatakan bahwa nasib seseorang sudah tercetak di telapak tangannya. Melalui buku ini, Anda diberi pelajaran praktis tentang seluk-beluk ilmu Palmistri, utamanya berkaitan dengan cara membaca karakter orang dan nasib orang melalui garis-garis telapak tangannya. Semuanya dijelaskan secara gamblang, dilengkapi contoh-contoh analisis gambar agar memudahkan Anda untuk mempelajari dan menerapkannya.

Diharapkan, usai mempelajari buku ini, Anda akan memperoleh kemampuan untuk memahami karakter diri Anda sendiri khususnya (dan berbagai tipe karakter orang-orang di sekitar Anda) agar Anda bisa lebih mampu mengelola sifat-sifat alami Anda untuk tujuan yang lebih baik, sehingga hubungan yang harmonis dengan orang-orang di sekitar bisa Anda kembangkan dengan lebih baik pula.

Selamat bertualang ke negeri garis-garis tangan!